Pemkab Indramayu Hadirkan Layanan Kesehatan Gratis dengan NIK! Simak Komitmen UHC-nya!

- Wartawan

Jumat, 27 September 2024 - 15:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pjs Bupati Indramayu, Dedi Taufik, didampingi Sekda Aep Surahman saat memberikan keterangan terkait program UHC di ruang kerjanya, Jumat (27/9/2024).

Pjs Bupati Indramayu, Dedi Taufik, didampingi Sekda Aep Surahman saat memberikan keterangan terkait program UHC di ruang kerjanya, Jumat (27/9/2024).

Indramayu,Posmetro.co.id– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu terus memperkuat proteksi jaminan sosial bagi masyarakatnya. Melalui program Universal Health Coverage (UHC), warga tidak mampu yang hendak berobat cukup menunjukkan NIK dengan KTP atau KK sebagai syarat.

Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Indramayu, Dr. H. Dedi Taufik, M.Si, menjelaskan bahwa program UHC yang mencakup BPJS Kesehatan merupakan bentuk kepedulian Pemkab dalam melindungi masyarakatnya.

“Ini adalah komitmen kami untuk melindungi masyarakat bersama BPJS Kesehatan. Bagi warga yang tidak mampu, preminya kami tanggung melalui APBD Indramayu,” ujar Dedi Taufik didampingi Sekretaris Daerah Aep Surahman, Jumat (27/9/2024) di ruang kerjanya.

Baca Juga :  Pertamina RU VI Gelar Berbagai Kegiatan Semarakkan Ramadhan 1445

Dedi Taufik menambahkan, Pemkab Indramayu juga terus berupaya memaksimalkan cakupan kepesertaan UHC sekaligus memastikan peserta aktif agar angkanya terus meningkat.

Di sisi lain, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Cirebon, Adi Darmawan, mengungkapkan bahwa kolaborasi dengan Pemkab Indramayu terus dilakukan dalam rangka melindungi masyarakat sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2022.

Baca Juga :  Pungli di MTs Kecamatan Sliyeg Terus Didalami UPP Saber Pungli

“JKN ini adalah program negara yang menerapkan prinsip gotong royong, dan tidak bisa berjalan tanpa kolaborasi lintas sektor,” jelas Adi didampingi Kepala BPJS Kesehatan Kabupaten Indramayu, Rahmat Ritonga.

Berdasarkan data per 1 September 2024, cakupan UHC di Kabupaten Indramayu mencapai 99,9%. Dari total jumlah penduduk sebanyak 1.933.948 jiwa (Data Kependudukan Dukcapil Semester II 2024), sebanyak 1.932.861 jiwa telah terdaftar di BPJS Kesehatan, dengan tingkat keaktifan peserta sebesar 76,58%.

Penulis : Dilla Aprllia

Editor : Ahdyours

Berita Terkait

Berikut Upaya Pjs. Bupati Dedi Taufik Pastikan MPP Indramayu Berikan Pelayanan Terbaik
Hujan di Hulu Picu Kenaikan Debit Air Cimanuk: Pjs. Bupati Siaga di Lokasi!
Nina Agustina Cuti, Dedi Taufik Kurohman Siap Ambil Alih Pjs. Bupati Indramayu – Simak Tugasnya!
Jembatan Gantung Krasak: Dari Ketidakpastian ke Mobilitas Cepat! Simak Dampaknya!
Jalan Baru, Bantuan Besar: Bupati Nina Agustina Percepat Kemajuan Peternak Sapi di Indramayu
Dukcapil Mlayu: Inovasi Pelayanan Adminduk Jemput Bola di Indramayu
Dukungan Penuh Bupati Nina: Rp13 Miliar untuk Meningkatkan Kesejahteraan Guru MDT
Harapan untuk Tahta: Janji Kesembuhan di Tangan Bupati
Berita ini 34 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 1 Oktober 2024 - 22:26 WIB

Berikut Upaya Pjs. Bupati Dedi Taufik Pastikan MPP Indramayu Berikan Pelayanan Terbaik

Jumat, 27 September 2024 - 19:47 WIB

Hujan di Hulu Picu Kenaikan Debit Air Cimanuk: Pjs. Bupati Siaga di Lokasi!

Jumat, 27 September 2024 - 15:53 WIB

Pemkab Indramayu Hadirkan Layanan Kesehatan Gratis dengan NIK! Simak Komitmen UHC-nya!

Kamis, 26 September 2024 - 20:09 WIB

Nina Agustina Cuti, Dedi Taufik Kurohman Siap Ambil Alih Pjs. Bupati Indramayu – Simak Tugasnya!

Sabtu, 21 September 2024 - 13:45 WIB

Jembatan Gantung Krasak: Dari Ketidakpastian ke Mobilitas Cepat! Simak Dampaknya!

Berita Terbaru