Pemkab Indramayu Segera Lakukan Rekonstruksi Jalan Bugel – Arjasari

- Wartawan

Senin, 10 Juni 2024 - 13:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Posmetro.co.id – INDRAMAYU Masyarakat Kecamatan Patrol, khususnya Desa Bugel, Desa Arjasari, dan Desa Sukahaji bakal segera menikmati Jalan Bugel – Arjasari yang lebih bagus.

Sebab selama ini, jalan yang menghubungkan antara Desa Bugel dengan Desa Arjasari Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu ini kerap dikeluhkan.

Salah satu keluhannya datang dari warga Desa Sukahaji, Tarmin. Pria paruh baya ini mengeluhkan kondisi jalan yang kurang baik.

Ia menjelaskan Jalan Bugel – Arjasari ini tidak nyaman ketika dilewati. Dan berdasarkan pantauan media ini, jalan tersebut memang banyak batu kerikil, debu, dan katanya becek jika hujan.

Baca Juga :  Dinas PUPR Indramayu Rehabilitasi Jaringan Irigasi di Gabuswetan

Tarmin meminta agar jalan ini segera diperbaiki. Dengan jalan yang mulus, ia berharap aktivitas masyarakat bisa lebih lancar.

“Ya penginnya jalannya mulus, enak, biar aktivitasnya lancar,” ungkap Tarmin, pada Senin (10/6/2024).

Harapan Tarmin bakal segera terpenuhi. Sebab Pemerintah Kabupaten Indramayu melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Indramayu segera melakukan rekonstruksi Jalan Bugel – Arjasari.

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Indramayu, Asep Abdul Mukti, melalui Kepala Bidang Bina Marga, Achmad Hidayat, menjelaskan rekonstruksi terhadap Jalan Bugel – Arjasari bakal segera dilakukan.

Baca Juga :  RU VI Balongan Turunkan Timsus Pastikan Produk Sesuai Dengan Ketentuan Standar

“Betul, insya Allah dalam waktu dekat ini pekerjaan rekonstruksi terhadap Jalan Bugel – Arjasari segera dikerjakan,” ungkap pria yang akrab disapa Yayat ini.

Yayat juga menjelaskan bahwa rekonstruksi jalan ini merupakan bentuk komitmen Bupati Indramayu, Nina Agustina, dalam memenuhi kebutuhan infrastruktur warganya.

Ia berharap dengan adanya infrastruktur yang baik, aktivitas warga, terutama aktivitas di bidang ekonomi, menjadi lancar. Dengan ekonomi yang lancar, ia berharap pendapatan masyarakat bisa meningkat.

“Pendapatan meningkat, masyarakat sejahtera. Hal ini yang diinginkan Ibu Bupati Nina dalam visinya Indramayu Bermartabat,” pungkas Yayat.

Berita Terkait

“Reang Eman Ning Sema” Indramayu Bangun Kabupaten Ramah Lansia
BAZNAS Berikan Beasiswa Santri Dan Beasiswa Mahasiswa Indramayu
Perbaikan Jalan Desa Pondoh Juntinyuat Dimulai,Respon Cepat Pemkab Indramayu
Bupati Lucky Hakim Tinjau Korban Angin Puting Beliung Di Desa Bugis Indramayu
Pemkab Indramayu Gandeng Bulog Dan TNI Perkuat Penyerapan Gabah Lokal
Kampung Nelayan Sejahtera Indramayu Mulai Di Bangun
Eceng Gondok Di Sungai Cimanuk Mulai Di Bersihkan Oleh Pemkab Indramayu
Bupati Lucky Hakim Tinjau Kantor BPJS,Pelayanan Untuk Masyarakat
Berita ini 106 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 12 April 2025 - 07:20 WIB

“Reang Eman Ning Sema” Indramayu Bangun Kabupaten Ramah Lansia

Sabtu, 12 April 2025 - 07:11 WIB

BAZNAS Berikan Beasiswa Santri Dan Beasiswa Mahasiswa Indramayu

Sabtu, 12 April 2025 - 07:00 WIB

Perbaikan Jalan Desa Pondoh Juntinyuat Dimulai,Respon Cepat Pemkab Indramayu

Rabu, 9 April 2025 - 23:20 WIB

Bupati Lucky Hakim Tinjau Korban Angin Puting Beliung Di Desa Bugis Indramayu

Rabu, 9 April 2025 - 23:04 WIB

Pemkab Indramayu Gandeng Bulog Dan TNI Perkuat Penyerapan Gabah Lokal

Berita Terbaru